Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

LSM dan Wartawan Gotong Royong Membersihkan Lingkungan Sekitar Kantor Pemda Nias Selatan



Berita Baru, Nias Selatan – Menyambut HUT KEMRI KE-75 belasan wartawan dari media cetak maupun elektronik dan LSM melaksanakan aksi gotong-royong membersihkan lingkungan kantor Pemda Kabupaten Nisel. Dilaksanakan Kamis (14/08) pagi, gotong royong bersih-bersih ini menyasar samping kantor Dinas Pendidikan dan depan Kantor Dinas Sosial Nias Selatan.

Ketua LSM Gempita, Beza Buulolo mengatakan, gotong-royong yang dilaksanakan dengan belasan wartawan dan LSM ini adalah wujud kepedulian dan rasa cinta terhadap lingkungan. “Dan ini akan menjadi agenda kedepan serta jadi contoh kepada lingkup perkantoran Pemda Nisel yang selama ini kita melihat lingkungan di sekitar kantor,” lanjutnya.

Sementara itu, Suparman Sarumaha Kabiro Tipikor sebagai koordinator di lapangan mengajak rekan-rekan agar kegiatan ini dapat berlanjut dan tidak selesai di sini saja. “Kesehatan adalah sebahagian dari iman, dan sebagai bentuk perhatian kepada lingkungan sekitar apalagi suasana menyambut HUT KEMRI ke-75,” tutur Suparman.

Aksi gotong-royong ini mendapat perhatian khusus dari masyarakat yang melihat. Salah seorang warga inisial HGU mengatakan “ANEH YA….? Kok wartawan ya membersihkan kantor dinas. Ini kan kantor Pemkab, mengapa wartawan yang membersihkan lingkungan kqntor pemkab,” celetuknya.

Tampak foto para wartawan, LSM bersemangat melakukan Gotong-royong , Pegawai di lingkungan perkantoran mengapreasiasi aksi yang dilakukan oleh wartawan dan organisasi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). [Budi G.]