Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Hilarius Duha Terburu-buru, Hanya Jawab 1 Pertanyaan Wartawan Dinilai Kurang Respon



Berita Baru, Nias Selatan-Pasangan Hilarius Duha dan Firman Giawa terkesan  terburu-buru dan tidak menerima ruang kepada wartawan untuk menggali bagaimana kesiapan dan imbauan nya pada Pilkada tahun 2020 ini.

Usai Pencabutan nomor urut Paslon yang digelar di Baga Hotel, Lagundri Nisel, Kamis (24/9/2020), HD-F yang turun dari tangga lantai III hotel itu telah ditunggu oleh puluhan wartawan untuk melakukan wawancara.

Hilarius yang ditanya apa makna dari nomor urut 1 yang didapatnya, menjawab ia berterimakasih kepada panitia karena menerapkan protokol kesehatan saat acara berlangsung, ia juga mengatakan nomor satu artinya bahwa dia akan menjadi bupati satu kali lagi.

“Saya pertama mengucapkan terimakasih kepada penyelenggara Bawaslu, KPU, TNI-POLRI yang telah melakukan protokol kesehatan terutama pakai masker. Yang kedua, kami mendapatkan nomor urut 1 artinya masih satu kali lagi, ya satu kali lagi kami akan menjadi kepala daerah. Saya rasa itu saja, terimakasih,” kata Hilarius yang langsung buru-buru meninggalkan wartawan yang sudah menunggu sejak lama.

Gestur pasangan itu terlihat kurang nyaman, saat berhadapan dengan wartawan. Sementara para pekerja pers bertugas profesional untuk memberikan informasi kepada masyarakat terkait apa program, pesan dan himbauan lainnya kepada masyarakat dengan informasi yang disampaikan melalui pemberitaan.

Foto : WAWANCARA : Hilarius Duha dan Firman Giawa, terburu-buru dan hanya menjawab satu pertanyaan wartawan, padahal puluhan wartawan lainnya ingin menyampaikan beberapa hal untuk dikonfirmasi namu pasangan itu kurang respon.
(Rumusan Laia).